Senin, 22 September 2008

MOHON MAAF DARI PENGASUH

Assalamualaikum wr, wb.
Salam sejahtera bagi kita semua.

Berbahagia sekali hari ini kita masih diberi Allah kesehatan dan kesempatan untuk terus berbuat yang terbaik bagi hidup dan kehidupan. Tidak biasanya pengasuh hadir, bukan tanpa diundang tapi mungkin sudah menjadi keharusan untuk menjelaskan hal-hal yang berkembang belakangan ini.

Adanya keinginan dari rekan untuk kembali ke "hanya" ajang nostalgia, justru walaupun bukan blog yang pertama kali hadir, namun mungkin blog yang pertama hadir dengan format nostalgia, namun kami kembalikan pada rekan semua, toh yang mengisi adalah anda semua? Kami hanya memfasilitasi, tidak lebih....

Bahwa blog kita isinya banyak yang berat-berat, Alhamdulillah, berarti memang blog kita di baca. Sebagai Gambaran dari 102 posting yang dilakukan sampai saat ini, jam ini, berisikan antara lain: (Kami tidak tahu yang mana yang dianggap berat???)
70 posting berisikan TENTANG KITA (ALUMNI)
11 posting berisikan KEAGAMAAN
5 posting berisikan KEPEDULIAN SOSIAL
6 posting berisikan MOTIVASI
6 posting berisikn PERENUNGAN
4 posting berisikan LAIN LAIN (humor, politik, dll)
Sebagai informasi tambahan, sebanyak 20 dari 32 tulisan non kealumnian, dilakukan pada bulan September (Ramadhan), barangkali sebagai wujud kebahagiaan rekan dalam menyambut bulan suci, sehingga banyak mengupas Makna Ramadhan.

Namun demikian, semua masukan teman-teman untuk menjadikan blog kita ini lebih dapat diterima dan enak dibaca, adalah keinginan kita semua. NAmun bukan berarti harus ringan seperti kapas yang dipermainkan angin, entah kemana, tanpa tujuan jelas mau apa? dan tanpa tahu apa yang mesti diperbuat. Apalagi hanya menjadi ajang berha...ha...hi...hi... tanpa arti (kalo cuman pingin yang lucu..... nonton srimulat lebih asyik kali....)

Ketika kita mencoba menyantuni anak yatim dari rekan kita, bukan bermaksud mau RIYA apalagi TAKABUR. Itu wujud penghargaan kita akan masa lalu, penghargaan akan cerita kita dulu, MEREKA ADALAH TEMAN KITA, setidaknya mungkin pernah KITA KENAL. Karena kita merasa tidak cukup hanya dengan mengatakan atau menuliskan turut berduka, turut berbelasungkawa, in memorian, dll macem itu itu di blog kita. Apalagi hanya sebatas ingin tahu kapan meninggalnya, dimana, dan kenapa meninggal. Seandainya ada bentuk lain yang lebih bermakna, kenapa tidak kita lakukan. Rasanya seratus perak kepedulian kita terhadap keluarga Alm lebih berharga dibanding sejuta kata belasungkawa. Dan Alhamdulillah, mungkin baru kita yang telah melakukan hal itu .... Apa ini juga yang dianggap berat oleh rekan-rekan semua......., Naudzubillah...., semoga Allah mengampuni kita semua.

Kepada rekan-rekan yang merasa kesulitan untuk masuk mengisi blog ini, kami mohon maaf , tidak ada niat kami untuk mempersulit rekan semua masuk. Rasanya bukan pekerjaan sulit kalo hanya bikin GMAIL dan MENGINFORMASIKAN ALAMAT GMAIL ANDA PADA KAMI, untuk kemudian anda bisa sepuasnya dan semaunya mengisi blog kita ini. Semua itu kami lakukan sebagai bentuk TANGGUNG JAWAB KAMI dan TANGGUNG JAWAB REKAN akan isi tulisan dan gambar yang dapat DIPERTANGGUNG JAWABKAN. Kami tidak mau ada tangan tangan jahil yang masuk seenaknya tanpa identitas jelas dan memuat hal-hal yang sama tidak kita inginkan. Itulah tujuan kami, kenapa tidak membuka akses tanpa batas untuk masuk ke blog kita ini. Lagian, kalo boleh canda, yang mahal itu memang biasanya agak sedikit lebih susah diperoleh, kalo yang murahan sih....gampang dan mudah sekali, he...he........


"kita tidak menjadi besar karena mengecilkan arti yang lain, kita tidak menjadi lebih tinggi dengan merendahkan yang lain. Kita menjadi lebih mulia dan berharga bukan dari menghina orang lain, namun dari kebaikan yang kita perbuat untuk diri sendiri dan orang lain"


Pada akhirnya, seperti niat awal kita, bahwa blog kita ini lahir karena keinginan untuk kembali bersilaturahmi, keinginan untuk saling berbagi dan keinginan untuk berkreasi. Mari kita sama sama isi, mari kita sama-sama bagi. Jangan pernah berhenti untuk berkreasi.


Mohon maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan

Pengasuh
POSKO ‘89

4 komentar:

nkoswara mengatakan...

Yg jls tulisan at isi blogg yg diangggap berat2 sm rekan2(itu jg kl bener) tak seberat beban derita sy dlm menanggung rs sakit kaki ini akibat asam urat kambuh lg.....bagi temen2 drpd berat2 mikir lbh baik ikut mikirin kira2 ada nga obat yg mujarab untuk meredakan asam urat sy

Hadian mengatakan...

Ndang kamu itu harusnya lebih banyak bersyukur. Masih syukur kamu cuma sakit kaki sebab akan lebih sakit lagi kalau kamu gak punya kaki....

Patriani mengatakan...

Resepnya Kang,jgn makan makanan pantangan asam urat...pdhal mau ani bawain emping tu kalo ani k bogor..ngga jadi nih...kurangi berat badannya kang,minum teh hijau,biasanya ani punya banyak tu teh hijau...ntar ya kalo dpt kiriman dr perkebunan ani bawa tuk oleh2 kang Nandang....moga cepet sembuh aja kang

tong mengatakan...

Yang pasti, aku jadi bingung nengoknya, alah...aduh...., ngga bisa ngapa-ngapain.